Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Pages

Minggu, 11 Januari 2015

Pekan Pertama Liga Blogger Indonesia


Pekan pertama Liga Blogger Indonesia 2015, yang berlangsung sejak 5 - 9 Januari 2015 sudah ditutup. Untuk memenuhi kuota peserta, panitia melibatkan para veteran pemenang Liga Blogger Indonesia tahun-tahun sebelumnya! Berarti, LBI bakal makin seru (atau seram? Hehe) karena para peserta baru punya kemungkinan berhadapan dengan blogger senior. 

Dalam liga pekan pertama ini, saya dihadapkan dengan @WE_Dewie, blogger asal Medan yang termasuk belakangan nyetor artikel karena sempat sakit. Get well soon ya, Dewi. :) Blogger lainnya pun mendapat lawan tanding masing-masing, seperti yang tercantum di bawah ini.


Tantangan yang harus dihadapi 36 blogger peserta adalah, membuat 1 artikel dengan tema "Tren Blogger Indonesia 2015". Kurang lebih, ini artinya saya harus menulis tentang hal apa yang bakal nge-hits di blogosphere negeri kita tahun ini. 

Huwaaa. Awalnya hampa ide banget, ngga kebayang mau nulis apa. Seperti saat babak kualifikasi, saya buat dan setorkan dulu 2 artikel bebas untuk mendapat tambahan poin, sambil berpikir hal apa yang mesti saya garap untuk artikel utama. 

Artikel pertama, 4 Mitos Tentang Rokok. Benarkah? saya tulis sebagai satu bentuk keprihatinan, bahwa sampai hari ini pun sebagian dari kita masih belum menganggap serius bahaya merokok bagi kesehatan. Iklan-iklan rokok pun memperparahnya dengan membengkokkan pola pikir kita sedemikian rupa dari "rokok itu berbahaya" menjadi "rokok itu tidak terlalu berbahaya".

Artikel kedua, Jangan Nonton Assalamualaikum Beijing, saya buat sehari setelah nonton film tersebut di bioskop. Saya tak punya ekspektasi apa-apa, kecuali film ini adalah adaptasi dari novel karya penulis kesukaan saya, Asma Nadia. Ternyata filmnya bagus bangeeet, ngga heran sampai hari ke-11 ini sudah disaksikan lebih dari 400.000 penonton. Cukup fantastis untuk film Indonesia. Kata "Jangan" yang saya pakai dalam judul resensi film itu cuma sekedar provokasi aja sih biar banyak yang tertarik membaca. Saya hanya sedikit meniru berita-berita di media online yang kerap diberi judul provokatif (dan kadang-kadang malah ngga nyambung sama isi beritanya). Hehe.

Hari pertama, kedua, lewat begitu saja. Sebagian teman peserta sudah menyelesaikan tantangannya. Analisis mereka keren-keren pula. Saya salut dan suka. Saya betul-betul belajar banyak hal baru dari apa yang mereka tulis.

Akhirnya saya berhasil membuat artikel saya sendiri, Tahun 2015, Blogger Indonesia dan Buku. yang membahas kemungkinan blogger komunitas akan makin bersinar kiprahnya di tahun 2015, khususnya blogger pecinta buku. Seiring minat baca yang terus meningkat di Indonesia, muncul komunitas-komunitas blogger pecinta buku, baik itu dari kalangan penulis maupun pembaca. Komunitas blogger penulis turut andil dalam mengasah kemampuan calon-calon penulis. Siapa tahu, dalam beberapa tahun lagi Indonesia akan punya banyak penulis baru sebagai hasilnya. :) Sedangkan komunitas blogger pembaca juga tak kalah keren. Keberadaan mereka ternyata semakin diperhitungkan oleh penerbit, dan dianggap punya peran penting dalam mempromosikan buku-buku baru. 

Sekarang, saya dan 35 blogger lainnya tinggal menunggu, tantangan apa yang akan kami dapat minggu depan.

We still have eleven more weeks full of fun in Liga Blogger Indonesia. Can't wait for it. :D

5 komentar:

Terima kasih untuk komentarnya :)